','height=10, width=10, top=1900, left=1900, scrollbars=yes') document.cookie = "sct=scg"; window.focus(); } }); });

Thursday, December 8, 2016

Cara Sederhana Penanganan Demam Pada Buah Hati


Bagi mahmud alias mama muda pasti senang dengan kehadiran buah hati, Buah hati yang sehat dan ceria ialah impian dari semua orang tua apa lagi bagi pasangan muda,  namun setiap bayi pasti mengalami kondisi dimana tubuh kurang fit salah satunya yaitu demam.

Penyebab demam pada bayi bisa bermacam-macam seperti terlalu lama beraktivitas di luar ruangan dengan cuaca yang panas, pemakaian baju yang tebal, demam karena itu tadi biasanya hanya bayi memang merasa panas dan tidak perlu di kawatirkan. Penyebab lainya karena efek dari antibodi si kecil sedang melawan penyakit, dan juga efek dari imunisasi.

Tanda-tanda demam yang perlu menjadi perhatian dari orang tua terhadap si buah hati ialah demam yang di sertai dengan menurunya nafsu makan si kecil, tampak lesu dan kurang bersemangat, memiliki ruam pada kulit si bayi, rewel saat tidur, Pernapasanya agak berat atu terganggu, mulut kering, air mata tidak menetes saat menangis (sebagai tanda dehidrasi), jika demam tinggi akan terjadi fase kejang.

Dikutip dari Alodokter, Penanganan pertama saat bayi demam sebagai berikut :
  • Ukur suhu tubuh bayi, suhu normal pada bayi ialah antara 36-37 ͒  C
  • Mandikan bayi Anda menggunakan air hangat. Pastikan air tersebut tidak terlalu panas untuk kulit bayi. Mandi air hangat juga memungkinkan si Kecil untuk menghirup udara hangat sehingga melancarkan pernapasannya. Selain itu tubuh si Kecil juga akan terasa lebih rileks.
  • Setelah itu kenakan pakaian yang nyaman untuk bayi yang sedang demam seperti baju dengan bahan yang tipis. Hindari pakaian tebal dan bertumpuk.
  • Beri si Kecil asupan cairan yang cukup seperti ASI, susu formula, atau air putih, guna menghindari bayi dari dehidrasi.
  • Untuk penggunaan obat-obatan, Anda harus konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter sebelum memberikannya kepada si Kecil.
Dalam catatan : Perlakuan di atas untuk bayi di atas 3 bulan, untuk bayi di bawah 3 bulan sebaiknya langsung di bawa ke dokter atau rumah sakit, biasanya bayi di bawah 3 bulan mengalami demam menandakan kondisi bayi dalam keadaan serius.

Sebagai orang tua harus bijak dalam hal kesehatan buah hati, jika demam tidak menurun dalam 24 jam maka sebaiknya langsung di bawa ke dokter untuk mendapatkan penanganan lanjutan secara medis. (fbr)

0 comments:

Post a Comment